Bawaslu Kota Sukabumi Berkomitmen Siap Awasi Tahapan Pilkada 2024

Ketua Bawaslu Kota Sukabumi, Yasti Yustia Asih. Foto: Dok. HALOSMI.
Ketua Bawaslu Kota Sukabumi, Yasti Yustia Asih. Foto: Dok. HALOSMI.

HALOSMI.COM – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Sukabumi berkomitmen akan siap mengawasi setiap tahapan dalam penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.

Ketua Bawaslu Kota Sukabumi, Yasti Yustia Asih, mengatakan bahwa pihaknya sudah merancang beberapa kegaiatan dalam kontestasi lima tahunan ini, diantaranya melaksanakan sosialisasi produk-produk hukum yang nanti akan dikeluarkan oleh Bawaslu, yakni Perbawaslu.

Baca juga: Jelang Pilkada 2024, Bawaslu Ungkap Keterwakilan Perempuan di Panwascam Kota Sukabumi Minim Peminat

“Kemudian kuga tentunya sudah menjadi kewajiban dari Bawaslu ya, pertama adalah melakukan pengawasan, jadi setiap tahapan nya itu Nawaslu harus hadir untuk mengawasi,” ujar Yasti, kepada awak media, Jumat kemari, 24 Mei 2024.

Usai melakukan pengawasan, kata Yasti, maka pihaknya akan melakukan pencegahan apabila di dalam proses pengawasan Pilkada 2024 tersebut terdapat pelanggaran. Namun demikan, langkah pertama yang akan pihaknya laksanakan yaitu memberikan himbauan terlebih dahulu, baik kepada peserta pemilihan ataupun kepada KPU selaku penyelenggara.

“Nah setelah memberikan himbauan, maka seluruh jajaran Bawaslu melakukan pengawasan. Namun jika terdapat dugaan pelanggaran dalam prosesnya, maka dilakukan pencegahan. Kemudian setelah pencegahan baru penindakan,” pungkasnya. (*)

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *