Gibran Ayo Kalau Mau Gabung! Golkar Welcome

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. Foto: Istimewa.
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. Foto: Istimewa.

HALOSMI.COM – Partai Golkar membuka pintu untuk Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, jika ingin menjadi kader usai Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan gugatan tentang syarat capres-cawapres.

Gibran merupakan kandidat cawapres Prabowo Subianto yang didukung Golkar. Namun Gibran saat ini masih berstatus kader PDIP yang mengusung Ganjar Pranowo.

“Kalau Mas Gibran mau gabung Golkar ya tentu welcome dong. Siapa saja bisa gabung dengan Golkar,” kata Ketua DPP Partai Golkar, Lamhot Sinaga, dikutip dari CNN Indonesia, Selasa 17 Oktober 2023.

Meski begitu, kata dia, Golkar belum mengambil keputusan untuk mendukung sosok tertentu untuk dijadikan cawapres. Ia juga menegaskan Koalisi Indonesia Maju (KIM) juga masih punya kandidat empat cawapres yang sudah mengerucut belakangan ini.

“Kalau ada spekulasi-spekulasi bahwa pasca putusan MK nanti terhadap mas Gibran, sampai saat ini kita belum ambil satu sikap putusan akhir dari partai Golkar,” ucapnya.

Sementara itu, Politikus Golkar, Maman Abdurrahman, mengungkap wacana Gibran bergabung ke Golkar masih dinamis.

“Sampai saat ini situasi masih sangat dinamis,” kata Maman.

Maman menegaskan, Golkar masih melihat perkembangan pasca putusan MK terkait sosok yang jadi cawapres Prabowo. Terpenting, ia menegaskan Golkar menghormati keputusan MK yang sifatnya final dan mengikat.

“Dan prinsip keadilan sudah terpenuhi di situ,” ujarnya.

MK mengabulkan gugatan syarat pendaftaran capres-cawapres berusia minimal 40 tahun atau berpengalaman sebagai kepala daerah baik di tingkat Provinsi maupun Kabupaten/Kota.

Gugatan yang dikabulkan itu bernomor 90/PUU-XXI/2023 dan diajukan oleh mahasiswa bernama Almas Tsaqibbirru Re A. Penggugat meminta MK mengubah batas usia minimal capres-cawapres menjadi 40 tahun atau berpengalaman sebagai Kepala Daerah baik di Tingkat Provinsi maupun Kabupaten/Kota.

Putusan MK tersebut membuat Gibran jadi bisa didaftarkan sebagai cawapres. Gibran memang belum berusia 40 tahun, tetapi dia sudah memiliki pengalaman sebagai kepala daerah. (*)

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *