“bjb

Harga Telor Ayam Tembus Rp32 Ribu Perkilo di Pasar Kota Sukabumi

SUKABUMI, HALOSMI.COM – Harga telor ayam yang dijual di pasar tradisional dan modern di Kota Sukabumi saat ini tembus hingga Rp32 perkilonya, dari harga sebelumnya Rp28 ribu hingga Rp30 ribu, pada Senin 5 Desember 2022.

Kasi Pengawasan Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskumindag) Kota Sukabumi, M. Rifki, mengatakan harga telor negeri di dua pasar yakni Pasar Tipar Gede dan Pasar Pelita harganya mencapai Rp32 ribu perkilonya.

“Ya, harga telor ayam saat ini merangkak naik, dari sebelumnya Rp28 ribu, Rp29 ribu, Rp30 ribu dan kini tembus di harga Rp32 ribu,” kata Rifki, kepada wartawan.

Ia menjelaskan, penyebab kenaikan harga telor ayam di pasar tradisional dan modern itu diakibatkan karena pasokan dari peternak mengalami penurunan, sehingga harganya terkoreksi turun.

“Jadi pasokan telor ayam negeri dari peternak di Pasar Tipar Gede dan Pasar Pelita itu diperoleh dari beberapa wilayah yakni, Kabupaten Sukabumi, Cianjur, Kuningan, Cirebon, Tegal, dan Jakarta dengan jumlah total pasokannya 268,97 ton perbulan,” jelasnya

Atas kenaikan harga telor ayam ini, sambung Rifki, pihaknya akan segera berkoordinasi dengan Dinas Ketahan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Sukabumi untuk menindaklanjutinya.

“Kami akan segera melakukan koordinasi dengan dinas terkait terkait merangkaknya harga telor ayam,” pungkasnya. (*)

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *