Kecelakaan di Tol Cipali Tewaskan 12 Orang, Polisi Tetapkan Sopir Bus Handoyo Tersangka

Kondisi Bus Maut PO Handoyo di KM 72 Tol Cipali Sedang Dievakuasi Petugas (Sumber : Istimewa)
Kondisi Bus Maut PO Handoyo di KM 72 Tol Cipali Sedang Dievakuasi Petugas (Sumber : Istimewa)

HALOSMI.COM – Kecalakaan tunggal bus Handoyo AA-7626-OA jurusan Yogyakarta-Bogor di KM 72 jalan Tol Cipali yang mengakibatkan 12 orang meninggal dunia akhirnya Polisi menetapkan sopir bus Handoyo sebagai tersangka usai pemeriksaan dan olah tempat kejadian perkara (TKP).

“Berdasarkan hasil penyelidikan dan gelar perkara, ditetapkan seorang tersangka sopir bus PO Handoyo,” kata Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain, mengutip dari laman Antara, Minggu 17 Desember 2023.

Menurut Edwar, dari hasil pemeriksaan, kecelakaan itu terjadi karena sopir mengemudikan kendaraannya dengan kecepatan cukup tinggi. Hal itu terlihat dari kondisi kerusakan bus, kondisi kerusakan pembatas jalan hingga posisi persneling yang di posisi gigi tinggi.

“Diperkirakan kecepatan saat melintasi tikungan itu di atas 40 kilometer per jam. Padahal, tikungan di jalan tol menuju gerbang tol Cikampek itu kondisinya cukup tajam,” terang Edwar.

“Atas kelalaiannya, sopir bus Handoyo itu dijerat pasal 311 ayat 5, 4, 3, 2, 1 atau 310 ayat 4, 3, 2 dan 1 Undang-Undang RI No 22/2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan,” tegas Edwar menambahkan.

BACA JUGA: Ini Daftar Nama Korban Tewas Bus PO Handoyo di Cipali

Edwar mengatakan, saat ini Rinto Katana (28) sopir bus Handoyo ditahan di Mapolres Purwakarta.

Diketahui, Rinto ini merupakan sopir kedua bus Handoyo yang telah mengemudi sejak dari Kendal. Sedangkan sopir pertama bus itu mengemudi dari Yogyakarta hingga Kendal.

Kecelakaan bus Handoyo yang mengakibatkan 12 orang meninggal dunia itu terjadi pada Jumat 15 Desember 2023, dan sejumlah orang lainnya mengalami luka-luka dalam kecelakaan tunggal yang terjadi di jalan Interchange KM 72 Exit Tol Cikopo, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. (***)

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *