Kembangkan Inovasi, RS Bunut Kota Sukabumi Segera Buka Layanan Bagi Pasien Kanker

HALOSMI.COM – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Syamsuddin SH Kota Sukabumi atau lebih di kenal RS Bunut akan segera membuka pelayanan thermo terapi bagi pasien penyakit kangker.

Pembukaan layanan tujuaanya agar masyarakat tidak perlu lagi jauh-jauh pergi ke Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) yang ada di Bandung.

Pelaksana Harian (PLH), Dirut RSUD R. Syamsudin, SH, mengatakan pelayanan thermo terapi saat ini baru dalam tahap akan dilakukan visitasi oleh pihak RSHS untuk memastikan bahwa sistem prosedurnya, runanganya, obat dan itupun semua sudah ada.

“Ya, jadi kami sudah siap melayani kasus-kasus thermo terapi, dengan fasilitas yang sudah dimilki,” ujarnya, kepada wartawan, Kamis, 11 Juli 2024.

Untuk kesiapan thermo terapi sendiri, kata dia, saat ini sudah tersedia tempat 14 tidur. Namun hanya tinggal dikunjungi.

“Kalau memang sudah dikunjungi dan oke, baru bisa diporasikan pelayanannya, dan juga peralatan sudah lengkap,” jelasnya.

Targetnya selanjutnya tinggal menunggu hasil visitasi, setelah hasilnya munul, lanjut dia, maka pihaknya merencanakan pada Agustus mendatang sudah bisa beropasional.

“Jadi kita juga sedang menunggu BPJS semua selesai, baru sudah bisa beroprasinal. Kemudian, nanti calon pasien bisa menggunakan lewat BPJS,” pungkasnya. (*)

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News