Ragam  

Cara Menggunakan Parfume Agar Wanginya Tahan Lama

meramuda

HALOSMI.COM – Menggunakan parfum menjadi salah satu tips grooming yang wajib diakukan. Hal ini sangat penting karena dapat memberikan kesan yang positif di mata orang lain. Dengan tampil wangi dan menarik tentu akan menambah kepercayaan diri.

Namun masalahnya, wangi parfum terkadang hanya bertahan beberapa jam saja. Salah satu faktornya adalah cara penggunaan yang kurang tepat. Berikut ini cara menggunakan agar wanginya tahan lama :

Gunakan Parfume Setelah Mandi

Pada saat mandi, pori-pori yang ada pada tubuh kita akan melebar. Nah, momen atau waktu yang tepat untuk kita menyemprotkan parfume yaitu pada saat kita selesai mandi.

Hal ini dikarenakan ketika pori-pori terbuka lebar, cairan parfume akan mudah menyerap dan meresap dengan sempurna sehingga parfume yang kita gunakan akan lebih tahan lama menempel pada kulit tubuh.

Semprot Parfume ke Titik Nadi

Gunakan parfume pada titik nadi tertentu yang akan membuat wangi parfume tahan lama. Titik nadi yang dimaksud adalah bagian kulit yang cenderung menghasilkan panas lebih tinggi seperti pergelangan tangan, belakang telinga, diantara payudara, dan di belakang lutut.

Hal ini dikarenakan kulit yang menghasilkan panas lebih tinggi atau mudah berkeringat otomatis akan menyebarkan aroma parfum ke seluruh tubuh dan menghasilkan wangi lebih tahan lama.

Semprot Parfume dari Jarak 15-20 cm 

Banyak orang yang menganggap  dengan menyemprotkan parfume dalam jarak yang dekat akan membuat wangi parfume menempel dan tahan lama. Namun pada nyatanya dari jarak 15-25 cm, penyebaran parfum malah akan menjadi lebih luas dan merata ketimbang menyemprotkannya dari jarak super-dekat. Hasil dari menerapkan tips menggunakan parfum ini, wanginya dijamin lebih tahan lama, terasa ringan, juga menyegarkan.

Gunakan Parfume Usai Menggunakan Lotion

Cara memakai parfum agar tahan lama adalah dengan menggunakan lotion terlebih dahulu. Parfum akan terserap lebih baik saat kulit dalam kondisi lembap. Tepatnya, setelah mandi dan mengenakan lotion. Gunakan Lotion yang wanginya netral agak wangi parfume lebih dominan.(*)

 

 

 

 

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News