Hindari Makan Ayam Setiap Hari Jika Tidak Ingin Mengalami 4 Efek Samping ini

Foto : Doc. Kabar Bintang

HALOSMI.COM- Di Indonesia selain nasi, ayam adalah menjadi makanan pokok bagi kebanyakan orang. Bagaimana tidak, selain memiliki rasa yang lezat, hampir di setiap tempat makan yang ada pasti selalu menyajikan ayam. Bahkan kini tempat kuliner banyak yang mengambil nama tempat dari olahan ayam seperti ayam goreng, ayam geprek, ayam penyet, ayam kriuk dan lain sebagainya.

Meski tinggi protein dan berbagai manfaat baik lainnya, nyatanya daging ayam memiliki berbagai efek samping jika dikonsumsi secara berlebihan. Dilansir Web MD, memakan ayam dalam jumlah yang wajar bisa memberikan manfaat yang sehat seperti tulang dan otot yang kuat, suasana hati yang lebih baik, hingga membantu manajemen berat badan, dan kesehatan jantung.

Tetapi, makan ayam terlalu banyak bisa memberikan akibat negatif yang dirasakan oleh tubuhm. Maka dari itu, bagi pecinta olahan ayam, kamu perlu ketahui apa saja sederet efek samping terlalu banyak mengonsumsi ayam seperti di bawah ini yang dikutip dari berbagai sumber:

Meningkatkan Kolestrol 

Dilansir Cure Joy, memakan ayam tanpa kulit ternyata hanya meningkatkan kolesterol lebih sedikit saja jika dibandingkan saat kamu memakan bersama kulitnya.

Cara kamu mengolah ayam pun juga akan memberikan pengaruh. Jika kamu memakan ayam goreng yang menggunakan minyak yang digunakan kembali atau bersama dengan lemak hewani, maka kamu telah mengonsumsi lemak trans dan lemak jenuh tingkat tinggi. Hal ini mengakibatkan kamu bisa terkena penyakit kolestrol dengan mudah.

Menambah Berat Badan 

Dilansir The Times of India, makanan seperti ayam biryani, ayam mentega, dan ayam goreng memiliki kalori yang tinggi dan tergolong cukup berat. Hal ini bukan berati kamu tidak di anjurkan untuk mengkonsumsi ayam. Namun jangan terlalu berlebihan apalagi setiap hari untuk mengkonsumsi makanan ini.

Maka dari itu efek samping dari makan ayam secara teratur adalah penambahan berat badan. Apalagi makanan seperti chicken biryani, butter chicken, dan masih banyak lagi merupakan makanan yang berkalori tinggi dan cukup berat.

Resiko Kanker 

Jangan pernah mengkonsumsi olahan ayam secara berlebih apalagi jika tidak dibarengi dengan sayur dan buah-buahan.

Jika kamu mengonsumsi makanan yang mengandung protein hewani tinggi serta jarang mengonsumsi buah dan sayuran, maka kamu memiliki kemungkinan risiko kanker. Adapun penelitian yang menunjukkan bahwa terjadinya penurunan risiko kanker hingga 40% lebih rendah pada vegetarian dibandingkan bagi pemakan daging.

Dari sini bisa disimpulkan jika kita tidak mengimbanginya dengan konsumsi sayuran dan buah-buahan yang cukup, bakal tetap meningkatkan risiko kanker.

Infeksi Saluran Kencing 

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal mBio American Society for Microbiology, ayam dengan strain E.coli tertentu dapat menyebabkan berbagai infeksi, termasuk ISK.

“Tim menemukan E.coli di hampir 80% dari 2.452 sampel daging dan 72% dari urin dan kultur darah positif dari pasien yang mengonsumsi daging”, menurut Science Daily.

Perlu di ketahui Varietas ayam tertentu juga dapat dikaitkan dengan infeksi saluran kemih atau ISK.(*)

 

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News