Ini Sosok Calon Pj Wali Kota Sukabumi

Balaikota Sukabumi. Foto: Dokpim Kota Sukabumi.
Balaikota Sukabumi. Foto: Dokpim Kota Sukabumi.

HALOSMI.COM – Masa jabatan Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi, dan Wakil Wali Kota Sukabumi, Andri Setiawan Hamami, akan segera berakhir pada Rabu 20 September 2023.

Dengan berakhirnya masa jabatan tersebut, ada salah satu nama yang akan menjadi calon Penjabat (Pj) Wali Kota Sukabumi, yakni Kusmana Hartadji.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Kusmana Hartadji, saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil (KUK) Provinsi Jawa Barat.

Sebelumnya, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Sukabumi sudah melaksanakan rapat konsultasi dan menetapkan tiga nama sebagai calon Pj Wali Kota, yang diusulkan oleh masing-masing fraksi.

Ketiganya nama yang diusulkan itu, yakni Sekda Kota Sukabumi, Dida Sembada. Kemudian Kepala Disporapar Kota Sukabumi, Tejo Condro Nugroho. Terakhir, Kepala Bakesbangpol Provinsi Jawa Barat, Iip Hidayat.

Hasil dari rapat tersebut, Dida mendapat usulan dari tujuh fraksi, diantaranya fraksi Gerindra, Golkar, PKS, Demokrat, Nasdem, PAN, dan Persatuan Rakyat.

Kemudian, Tejo mendapat usulan dari enam fraksi, diantaranya fraksi Gerindra, Golkar, PDIP, Nasdem, PAN, dan Persatuan rakyat.

Lalu, Iip hanya mendapat usulan dari lima fraksi, diantaranya fraksi Gerindra, Golkar, Nasdem, PAN, dan Persatuan Rakyat. (*)

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News