Tekno  

Masih Bingung Bagaimana Menampilkan PPT Via Zoom Meet di Laptop ? Begini Caranya

Foto : Doc. Pinterest

HALOSMI.COM- Zoom adalah salah satu aplikasi video conference yang banyak digunakan dalam meeting online oleh banyak perusahaan. Aplikasi ini membungkinkan peserta rapat yang menjadi host atau yang diberikan akses untuk membagikan screen untuk dipresentasikan.

Baca juga : Waktu Terbaik Posting di Facebook, Instagram, Twitter dan Youtube : dijamin Banyak Notice

Namun jika ini adalah pengalaman meeting di Zoom atau Google Meet pertamamu mungkin saja kamu akan merasa bingung ketika diminta untuk menyajikan presentasi. Ada baiknya kamu cari tahu terlebih dahulu bagaimana cara melakukannya agar tidak dianggap pekerja gaptek. Berikut ini cara untuk menampilkan PPT via Zoom di laptop/PC :

Baca juga : Waktu Terbaik Posting di Facebook, Instagram, Twitter dan Youtube : dijamin Banyak Notice

  • Pertama, siapkan file PPT yang akan kamu tampilkan lewat Zoom.
  • Selanjutnya, buka aplikasi Zoom dan login menggunakan akunmu.
  • Bila sudah berhasil login kamu bisa membuat Meeting Room atau bisa juga langsung masuk ke room meeting yang sudah ditentukan ID dan password nya sebelumnya.
  • Jika sudah berada di Meeting Room agar bisa menampilkan PPT di Zoom, pastikan kamu sudah diberikan akses atau sudah menjadi co-host. Namun bila kamu sudah menjadi host kamu bisa langsung menampilkan PPT, karena pada aplikasi Zoom, hanya mereka yang menjadi host, co-host atau yang diberikan akses yang dapat share screen.
  • Jika sudah, klik tombol Share Screen pada bagian bawah yang terletak di bagian tengah dan berwarna hijau dengan ikon panah ke atas.
  • Selanjutnya kamu akan melihat tampilan beberapa screen yang sedang aktif di layarmu, silakan langsung kamu pilih PPT dan klik tombol Share.
  • Nantinya, secara otomatis PPT yang akan dipresentasikan akan terlihat oleh peserta Zoom meeting.
  • Jika sudah, kamu dapat langsung melakukan presentasi sambil membuka slide presentasi.
  • Jika sudah selesai melakukan presentasi PPT di Zoom, kamu dapat langsung menekan tombol Stop Share untuk berhenti membagikan layar.(*)

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News

Editor: Putri Ayu Ratna Sari