Soal Gas Elpiji 3 Kg, Ketua Hiswana Migas Sukabumi Ingatkan Hal Ini Kepada Agen dan Pangkalan

Salah satu pangkalan gas elpiji 3 Kg di wilayah Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi. Foto: Istimewa.
Salah satu pangkalan gas elpiji 3 Kg di wilayah Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi. Foto: Istimewa.

HALOSMI.COM – Ketua Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak Bumi dan Gas Bumi (Hiswana Migas) Sukabumi, H. Eten Rustandi, terus mengingatkan program pemerintah terkait subsidi tepat sasaran terhadap para agen gas elpiji 3 Kg. Termasuk juga para agen yang harus mengingatkan kembali ke masing-masing pangkalannya.

“Jadi agen ya agen, begitu juga pangkalan ya pangkalan. Jadi pangkalan itu kepanjangan dari agen. Kami (Hiswana Migas) hanya mengingatkan kepada semua anggotanya dan agen agar terus mengingatkan kembali kepada pangkalannya masing-masing terkait program subsidi tepat sasaran,” ujar Eten kepada HALOSMI.COM, pada Senin 8 Januari 2024.

Baca juga: Ketua Hiswana Migas Sukabumi Buka-bukaan Soal Program Subsidi Tepat Sasaran

Berdasarkan data yang tercatat, kata dia, ada 57 agen gas elpiji 3 Kg yang tersebar di Sukabumi dengan rincian 13 agen di Kota Sukabumi dan 44 agen di Kabupaten Sukabumi. Sedangkan untuk pangkalan-pangkalan gas elpiji 3 Kg di Kota dan Kabupaten Sukabumi tercatat ada 1.200 lebih.

“Perlu kami tegaskan juga bahwa ketersediaan gas elpiji 3 Kg di semua pangkalan sangat aman dan terkendali,” ungkapnya.

Selain itu, sambung dia, mekanisme penyaluran gas elpiji 3 Kg itu mulainya dari Pertamina ke agen. Setelah itu, dari agen yang menyalurkan ke pangkalan-pangkalan yang ada di setiap pelosok Kota dan Kabupaten Sukabumi.

“Terus terang saja, sekarang sudah ada 57 agen, dengan total pangkalan resmi di Kota maupun Kabupaten Sukabumi ada 1.200 lebih. Nah harapan kita, semua masyarakat belilah di pangkalan resmi, karena kita juga sekarang sudah merambat ke wilayah terpencil,” pungkasnya. (*)

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News