Ragam  

Tips Mengatasi Masalah Komunikasi yang Kurang Baik dengan Pasangan

Foto : Doc. theAsianparents

HALOSMI.COM- Dalam sebuah hubungan, komunikasi adalah poin yang sangat penting setelah kepercayaan. Hal ini dikarenakan banyak sekali hubungan yang berakhir ditengah jalan hanya karena mereka kurang mementingan hal ini. Hal ini dikarenakan jika tak ada komunikasi yang baik dan lancar antara kedua pihak, maka tak akan terwujud hubungan cinta yang diinginkan. Lalu, bagaiaman caranya untuk mengatasi masalah komunikasi dalam suatu hubungan? Berikut 4 tips yang bisa dicoba.

Lakukan Komunikasi Tatap Muka  

Sebaik-baiknya komunikasi adalah komunikasi yang dilakukan secara langsung. Bayangkan, ketika kamu sedang bertengar dengan pasangan, namun komunikasi kamu hanya sebatas menggunakan pesan WhatsApp ataupun telepon yang mengharuskan kamu memiliki jaringan yang baik. Jika jaringan jelek, maka akan terjadi miss komunikasi.

Belum lagi jika kamu debat melalui pesan WhatsApp. Kata-kata yang kita tulis mungkin akan terkesan biasa saja padalah kamu benar-benar merasa bersalah. Maka dari itu, cobalah kamu untuk membiasakan diri untuk melakukan komunikasi secara langsung.

Apalagi , ketika kamu dan pasangan merasa sulit untuk membangun komunikasi, ada baiknya untuk memulai membicarakan masalah tersebut dan memulai komunikasi yang sehat dengan pasanganmu secara langsung.

Membuat dan Menyetujui Aturan yang Sepakati Bersama 

Ketika kamu memiliki masalah komunikasi yang kurang baik, cobalah untuk bisa mendiskusikan hal ini dan mencari jalan keluarnya bersama seperti halnya membuat dan menyetujui sebuah aturan yang disepakati bersama.

Ungkapkan apa yang diharapkan satu sama lain, dan bagaimana kamu ingin menyalurkan pendapat jika kamu menemukan masalah yang sulit. Hal ini akan membuat kamu belajar lebih banyak tentang pemikiran dan pendapat satu sama lain, baik sebagai pasangan maupun sebagai individu. Dan jika kalian saling mencintai, kalian akan dapat menghormati aturan ini, karena kalian telah bersama-sama setuju untuk berkomitmen pada aturan tersebut.

Tetapkan Batasan 

Batasan adalah ketika kamu membiarkan pasanganmu melakukan hal-hal yang dia sukai sebagai individu. Ini bisa sulit karena mungkin mengharuskan kamu mengizinkan pasangan pergi dengan teman-teman, fokus pada pekerjaan, dan melakukan aktivitas lain yang bukan urusanmu. Namun, hubungan adalah ujian kesabaran dan kepercayaan. Jadi jika kamu mempercayai pasangan tentu akan mencapai hubungan yang bahagia.

Jangan sampai kamu mengurung pasanganmu dengan banyak larangan yang kamu terapkan seperti tidak boleh berkumpul keluarga, kumpul atau bermain dengan teman-temannya atau bahkan kamu di haruskan terus diam dirumah saja. Hal ini sudah menjadi hubungan yang toxic.

Sesekali Cobalah Untuk Quality Time Bersama Pasanganmu Tanpa Gedget

Cara lain untuk mengatasi masalah komunikasi dalam suatu hubungan adalah dengan membebaskan diri dari kendali teknologi untuk sementara waktu. Ini berarti pergi mendaki atau berjalan-jalan di taman tanpa alat komunikasi, atau berenang di pantai bersama.

Banyak yang bertemu namun keduanya malah sibuk dengan ponselnya masing-masing sehingga tidak memiliki waktu yang berkualitas pada saat bertemu. Cobalah menjaga komunikasi agar tetap berjalan dengan pasangan tentu menjadi hal yang penting. Karenanya kamu dan pasanganmu perlu melakukan komunikasi secara terbuka.(*)

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News