Wanita Tanpa Identitas Tewas Terserempet KA Pangrango

Suasana Evakuasi Wanita Tanpa Identitas oleh Petugas PMI Kab. Sukabumi Dari Rel di Kampung Paledang, Desa Cimahi, Kecamatan Cicantayan (Sumber : Istimewa)
Suasana Evakuasi Wanita Tanpa Identitas oleh Petugas PMI Kab. Sukabumi Dari Rel di Kampung Paledang, Desa Cimahi, Kecamatan Cicantayan (Sumber : Istimewa)

HALOSMI.COM – Seorang wanita tanpa identitas ditemukan dalam kondisi tewas tergeletak di tengah rel kereta Kampung Paledang, Desa Cimahi, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi pada Selasa, 9 Januari 2024 sekira pukul 18.00 WIB.

Panit Lantas Polsek Cibadak, Aipda Imin Tukimin menjelaskan bahwa warga memberikan informasi terkait adanya korban diduga terserempet kereta dengan jenis kelamin wanita tanpa ada identitas.

“Kami langsung ke tempat kejadian dan ternyata benar lalu kami langsung evakuasi ke RSUD Sekarwangi,” kata Imin.

Lebih lanjut imin mengungkapkan ciri-ciri korban yaitu usia rentang 25 hingga 30 tahun, menggunakan pakaian serba hitam, kerudung hitam dan menggunakan masker.

Selain itu, korban memiliki rambut lurus sebahu, menggunakan sendal jepit berwarna ungu dan berwarna hitam. Untuk tinggi badan diperkirakan 155 Centimeter (Cm).

“Jenis kelaminnya perempuan dan tidak memiliki identitas,” sambungnya.

Untuk mengetahui identitas korban, polisi berencana akan mendatangkan pihak Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) untuk melakukan scan sidik jari.(*)

 

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News