Mengenal Farcana NFT, Main Game Sambil Hasilkan Kripto!

HALOSMI.COM – Farcana sebagai upcoming NFT adalah proyek Game PC berbasis Blockchain, atau Binance Smart Chain (BSC).

Sementara itu saat ini sangat jarang ada game NFT bergenre shooter, dengan kualitas grafis ala game AAA.

Baca juga: Fakta-Fakta Menarik Seputar Spotify, Platform Musik Asal Swedia

Dengan adanya Farcana NFT akan memenuhi hasrat Gamers, pasalnya Game ini memiliki potensi menjadi Game NFT terbaik di masa depan.

Baca juga: Simak Langkah-langkah Praktis Jadi Penulis Untuk Pemula

Meskipun demikian belum ada banyak bocoran, dalam internet untuk Game Play Farcana. Hanya saja dalam situs resminya, pihak Farcana menjanjikan keseruan Game ini.

Farcana NFT akan menghadirkan visual yang tampak apik, seperti Game PC pada zaman sekarang.

Dalam Game ini kamu akan bermain sebagai pasukan khusus, yang berlatar belakang di planet Mars.

Selanjutnya diketahui di planet Mars akan terjadi ledakan, yang dihasilkan oleh bom nuklir. Hal tersebutlah yang membuat manusia beradu kekuatan, untuk mendapatkan Bitcoin sebanyak-banyaknya.

Game ini bisa dibilang menjadi pelopor konsep play-to-hash (P2H), karena kamu bisa bermain dan menambang Bitcoin.

Konsep battle royale di Farcana juga, mengharuskan kamu bersaing dengan pemain lain di zona mining. Hal tersebut bertujuan untuk menguasai situs mining, karena itu kamu harus melibas pemain lain.

Kamu dan tim harus mengoleksi dan membeli aset NFT, untuk bisa bersaing dengan pemain lain.

Jika tim bisa berhasil menguasai lahan mining, Fracana diketahui akan membuka kesempatan untuk pemain bisa memiliki hak atas lahan mining. karena hal tersebut kamu bisa farming lebih banyak Bitcoin.(*)

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News