Tekno  

Wow Keren, Xiaomi Luncurkan Mesin Cuci Mijia 8Kg dengan Desain yang Mungil

HALOSMI.COM- Tak Ketinggalan Seperti Brand Lain Kini tak tanggung- tanggung Xiaomi Luncurkan Mesin Cuci Mijia 8kg dengan desain yang mungil unik dapat membasmi bakteri.

Mijia 8kg mengandalkan desainnya yang terbilang mungil, dimensinya hanya sekitar 495mm. Ini membuatnya cocok untuk ruang yang terbatas.

Desainnya yang simpel dan minimalis juga memudahkan pengoperasian, terutama bagi pengguna kalangan lansia.

Fitur Mesin Cuci Mijia 8kg

MIJIA 8kg juga dilengkapi dengan teknologi canggih untuk mencuci pakaian secara efektif. Mesin cuci ini diklaim mampu mencapai suhu tinggi hingga 95ºC, menghasilkan tingkat sterilisasi 99,99% untuk membasmi bakteri pada kain kotor.

Bagi yang alergi terhadap tungau, MIJIA 8kg juga menawarkan fitur penghilang tungau pada suhu 60ºC, yang bisa membasmi hingga 100%.

Mesin cuci ini punya motor penggerak yang tahan lama dan senyap. Sensor pintarnya mampu mendeteksi berat cucian dan menyesuaikan pasokan air dan durasi pencucian secara otomatis.

Fitur unik lainnya adalah pengguna dapat menambahkan kain cucian saat mesin sedang beroperasi dan menjeda proses pencucian kapan saja.

MIJIA 8kg saat ini dibanderol dengan harga 999 yuan atau sekitar Rp 2,2 jutaan di China, dan belum tersedia secara global.

Namun, Xiaomi diprediksi akan membawa model ini ke beberapa pasar luar negeri dalam waktu dekat.

Wah semoga saja Xiaomi memasarkan produk ini di pasar Indonesia, siapa tau kamu tertarik untuk membeli mesin cuci ini.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *