Rekomendasi Tempat Bukber yang Instagramable di Sukabumi

HALOSMI.COM- Tempat bukber yang Instagramable di Sukabumi menjadi hal yang paling banyak dicari oleh orang-orang pada saat ini.

Selain tempat yang bagus, resto yang menyediakan menu makanan enak juga banyak dicari.

Nah, berikut ini ada beberapa rekomendasi tempat bukber yang Instagramable dan tentu saja makanannya juga enak.

1. Two Sisters Eatery & Coffee

Khusus edisi Ramadan, Two Sisters Eatery & Coffe menyediakan paket ifthar dengan harga yang murah meriah.

Misalnya seperti paket 10 orang nasi ayam goreng komplit dijual Rp380 ribu, rice bowl (chicken teriyaki, doriyaki sambal, chicken kungpao) dijual Rp350 ribu dan paket lainnya. Mereka juga menyediakan es teh atau takjil secara gratis.

Lokasi: Jalan Tangkil-Agrabinta Kab. Bumi Ciwaringin Damai, Kelurahan Jayamekar, Kecamatan Baros, Kota Sukabumi.

2. D’Green Resto and Coffee

Resto satu ini juga sangat mudah diakses karena berada di pinggir jalan dan dekat dengan pusat kota.

Mereka menyediakan berbagai macam makanan dari mulai appetizer, olahan pasta, grill, dessert dan berbagai menu minuman.

Harganya dibanderol dari mulai Rp35 ribu sampai Rp150 ribuan.

Lokasi: Jalan Selabintana, Kelurahan Selabatu, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi.

3. Glass House & Function Hall

Glass House & Function Hall memlunya tempat yang sangat instagramable dengan aksen kaca yang menambah kesan mewah.

Mereka mengenakan biaya Rp200 ribu per meja dengan maksimal enam orang. Menu yang disediakan pun beragam mulai dari bali tuna fried rice, nasi rawon, bebek madura dan lain-lain.

Lokasi: Jalan Pelabuhan II, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi.

4. Kopi Dermawan

Kopi Dermawan memiliki beberapa spot yang cukup instagramable. Mereka memiliki dua lantai dengan cat perpaduan warna krem dan hijau.

Beberapa menu khusus Ramadan yang disediakan yaitu kolak pisang dan puding coklat.

Selain itu, ada ayam bakar, dory crispy saur wijen, soto lamongan, chicken sawarma dan lain-lain. Harganya mulai dari Rp35 ribuan.

Lokasi: Jalan Suryakencana, Kota Sukabumi.

5. Like Earth Coffee

Berlokasi di pusat Kota Sukabumi, Like Earth Coffee menyediakan tempat dan makanan yang tak kalah menarik.

Makanan di sana terbagi ke dalam kategori all day brunch, house made toast, croissants, side dish, snack, main course, pasta, street food, hingga asian course.

Harganya sendiri berkisar puluhan ribu rupiah dan beberapa menu seperti olahan ikan salmon dapat mencapai lebih dari Rp100 ribu.

Lokasi: Jl. Syamsudin. SH No.20-10, Gunungparang, Kec. Cikole, Kota Sukabumi.

6. Gourmet Coffeenery

Tak akan bosan merekomendasikan Gourmet sebagai salah satu restoran terbaik di Sukabumi yang menyediakan berbagai macam menu, interior yang membuat nyaman, serta pelayanan yang oke.

Oleh karenanya, Gourmet bisa menjadi salah satu tempat bukber yang bisa kamu datangi bersama teman atau dengan keluarga.

Saat datang ke restoran ini dijamin deh kamu tidak akan kecewa dengan pelayanan dari restoran yang satu ini.

Jangan khawatir soal makanan ya, seperti yang sudah disebutkan, Gourmet menyajikan berbagai macam menu yang bisa kamu pilih sesuai selera dari mulai menu nusantara hingga western.

Lokasi: Jl. R. E. Martadinata No.31, Gunungparang, Kec. Cikole, Kota Sukabumi.

7. Butler Bar & Bistro

Salah satu cafe bergaya retro di Sukabumi ini cocok banget untuk dijadikan tempat buka bersama dengan teman atau dengan keluarga kamu.

Dekorasi cafe yang serba vintage membuat cafe ini nyaman untuk dikunjungi.

Butler Bar & Bistro menyediakan berbagai makanan dan minuman yang bisa kamu pilih sesuka hari. 

Selain itu, cafe ini sangat mudah ditemukan ya, berada di Kota Sukabumi dekat dengan hotel membuat pelancong mudah untuk mengunjungi Butler Bar & Bistro.

Lokasi: Jl. Siliwangi No.111, Cikole, Kec. Cikole, Kota Sukabumi.

8. Mokopi Jungle

Cafe ini memiliki suasana rimbun pohon dan dedaunan yang bisa menyejukan serta menyegarkan.

Hal tersebut dikarenakan Mokopi Jungle berada di kaki gunung Gede Pangrango sehingga suhu di sana lebih dingin daripada di kota.

Meskipun begitu, lokasi Mokopi Jungle ini tidak begitu jauh dari Kota Sukabumi, sehingga kamu tidak akan kesulitan menemukannya.

Menu yang disajikan pun cukup variatif mulai dari minuman kopi, non kopi, cemilan hingga makanan berat siap memanjakan lidah kamu saat berkunjung.

Di bulan Ramadan ini mereka juga menyediakan berbagai macam paket makanan untuk buka puasa lho. 

Lokasi: Jl. Selabintana No.Km.6, Sudajaya Girang.

9. Rutinitas Coffee

Tempat ini merupakan salah satu Tempat nongkrong yang menyungsung konsep santai yang dapat membuat rasa penat mu karena pekerjaan hilang seketika.

Walaupun begitu,Rutinitas Coffee ini bisa juga dijadikan sebagai tempat untuk buka bersama di bulan ramadan ini.

Lokasi: Jalan R.A Kosasih, Kelurahan Subangjaya, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi. 

10. Mason Coffee

Didominasi dengan warna monokrom membuat suasana di cafe ini benar-benar nyaman dan tentunya bikin betah.

Untuk kamu yang ingin menikmati suasana damai dengan menyesap segelas kopi maka Mason benar-benar cocok untuk kamu datangi.

Meskipun begitu, Mason tetap kami rekomendasikan sebagai tempat bukber untuk kamu, karena mereka juga menyediakan berbagai macam menu serta paket makanan buka bersama.

Lokasi: Jl. Selabintana No.399, RT.06/RW.03, Karawang, Kab. Sukabumi.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari halosmi.com di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *